fb

Belajar Iklan Di Facebook 728x90

Cara membuat KRUPUK MISDA/amis lada

CARA MEMBUAT KRUPUK :SINGKONG MISDA

MISDA kepanjangan kata AMIS LADA berasal dari bahasa SUNDA yang memiliki arti MANIS dan PEDAS
Camilan ini sangat populer sekali di tanah PASUNDAN
Saat ini camilan jenis ini agak sulit di daerah perkotaan, sudah kalah dengan camilan yang moderen
Tetapi di pedesaan tanah pasundan, sebut saja seperti KAMPUNG BINUANG KEC.SALOPA TASIKMALAYA
Kita masih bisa menemukan CAMILAN ini, apalagi saat HARI RAYA IDUL FITRI



BERIKUT CARA MEMBUATNYA

BAHAN-BAHAN
1 kg Krupuk Singkong
2 ons Gula pasir
0,5 lingkaran Gula merah
Garam dapur secukupnya
Asam Jawa (larutkan di Air 1 sdk makan)

8 batang Cabe merah
6 siung Bawang merah
6 siung Bawang putih
1 ruas Kencur
(Di Blender)

CARA MEMBUATNYA

 Goreng semua Krupuk singkong, letakan Krupuk yang sudah di tempat yang besar seperti Baskom

Goreng Bumbu yang sudah di Blender, di aduk hingga tercium harum, masukan Gula merah, Gula putih dan Garam dapur secukupnya
Aduk sampai Gula merah dan Gula putih meleleh kemudian masukan larutan Air Asam dan aduk lagi sampai mengental Bumbunya
Setelah Bumbu benar-benar mengental angkat Wajan tersebut siramkan ke Krupuk Singkong yang sudah di goreng tersebut, lalu aduk hingga semua Krupuk terlumuri Bumbu tersebut,
Dan KRUPUK SINGKONG MISDA pun sudah jadi.

SELAMAT MENCOBA


VIDEO TERKAIT DI ATAS
Bisnis Toko Online 728x90

No comments:

Post a Comment